by

Nyaris Terkepung Api, Harta Sudarman Ludes!

RAKYATPALI. CO – PALI – Warga Talang Ubi Bawah, Kecamatan Talang Ubi, Kabupaten Penukal Abab Lematang Ilir (PALI) dikejutkan, dengan adanya pertunjukan si jago merah yang mengamuk hingga membuat rumah milik korban Sudarman (64) ludes.

Kejadian yang berlangsung, Minggu (18/7) sekitar pukul 02.00 WIB ini, saat pemilik rumah terjaga dan mengetahui adanya api yang membakar rumahnya. Sontak, dirinya bersama keluarganya keluar rumah untuk menyelamatkan diri.

Warga sekitar yang mengetahui adanya kebakaran tersebut, langsung berupaya melakukan pemadaman dengan peralatan seadanya, sembari menunggu datangnya mobil pemadam kebakaran milik Pemda PALI dan Pertamina Pendopo.

Hingga akhirnya berhasil dipadamkan selang beberapa menit, meskipun barang berharga milik korban tidak semuanya terselamatkan. Beruntung, atas kejadian ini tidak menyebabkan adanya korban jiwa.

Menurut Ari (36), salah satu warga setempat mengatakan, bahwa penyebab api belum diketahui dari mana asalnya lantaran saat kejadian pemilik rumah dan warga sekitar tengah terlelap tidur.

“Api diketahui langsung besar dan pemilik rumah berhasil selamat. Warga sekitar pun berupaya memadamkan api dengan alat seadanya kemudian menghubungi Dinas Damkar dan BPBD,” ujarnya.

Ditambahkan, Herman (46), warga lainnya, bahwa meski tidak ada korban jiwa, namun rumah Sukarman yang semi permanen nyaris rata dengan tanah.

“Untung saja banyak warga membantu memadamkan api sehingga api tidak menjalar ke rumah lainnya. Dibantu juga Dinas Damkar datang sehingga api cepat dipadamkan,” ucapnya.

Sementara itu, dari laporan Dinas Damkar dan BPBD PALI bahwa pihaknya menerima laporan kejadian kebakaran pada pukul 02.00 WIB, lalu berangkat ke lokasi pukul 02.05 WIB dan sampai di lokasi pukul 02.15 WIB serta selesai pemadaman pukul 02.46 WIB.

“Upaya pemadaman tersebut, kita menerjunkan satu unit mobil Damkar  3000 liter, satu uni mobil tangki 5000 liter, satu unit mobil tangki BPBD 5000 liter dan satu unit mobil rescue BPBD,” terang Junaidi Anuar, kepala BPBD PALI. (ebi)

Comment

Berita Lain-nya