by

India Lanjutkan Perhitungan Suara Pemilu Meski Dilanda Tsunami Covid-19

SUMEKS.CO – India melanjutkan proses pemilihan umum di lima negara bagian dengan memulai perhitungan suara. India menggelar pemilu di Assam, Benggala Barat, Tamil Nadu, Kerala, dan Puducherry pada Maret hingga awal April, ketika kasus Covid-19 mulai mengalami lonjakan.

Pemilu juga dipandang sebagai salah satu faktor munculnya gelombang kedua tsunami Covid-19 di India.

Dimuat Reuters, perhitungan suara dijadwalkan berakhir pada Minggu (2/5), di mana hasil perhitungan akan diumumkan setelah rampung.

Lebih dari 1.000 pemantau pemilu akan melakukan penghitungan dengan masing-masing diharapkan menghasilkan laporan tes Covid-19 negatif atau menunjukkan bahwa mereka telah divaksinasi dua dosis.

India mencatatkan rekor tertinggi kasus harian pada Sabtu (1/5), yaitu mencapai 401.993.

Comment

Berita Lain-nya