by

Balap Liar Memakan Korban, Polsek Talang Ubi Cegah Agar Tak Terulang

PALI – Tim Elang Unit Reskrim dan Unit Intelkam Polsek Talang Ubi berhasil mengamankan empat unit sepeda motor modifikasi. Motor ini akan digunakan untuk balapan liar.

Razia digelar Sabtu (23/10) sekitar pukul 17.00 WIB, di Jalan Talang Kerangan, Kelurahan Talang Ubi Utara, Kecamatan Talang Ubi, Kabupaten Penukal Abab Lematang Ilir (PALI).

Kedatangan petugas sontak membuat para pemuda kocar-kacir. Namun ada beberapa yang tak mampu lari dan digelandang ke Mapolsek Talang Ubi.

Mereka ini didata dan dipanggil orang tuanya untuk diberikan arahan oleh personil Polsek Talang Ubi.

Kapolsek Talang Ubi Kompol Alpian Nasution SH, melalui Kanit Reskrim Ipda Arzuan SH mengatakan, penertiban ini adalah bentuk antisipasi pihaknya atas aktivitas balapan liar yang meresahkan.

“Perlu diketahui, semenjak tragedi balap liar yang memakan korban di lapangan terbang Stanvec beberapa waktu lalu, Polres PALI  rutin melakukan patroli,” tegasnya.

Tujuannya, agar kejadian serupa tidak terulang kembali. Kapolsek menghimbau kepada para orang tua agar selalu mengawasi anaknya.

“Jangan sampai ketika ada korban jiwa, baru menyesal,” cetusnya.

Pihaknya juga akan mengecek kendaraan yang diamankan, apabila tidak ada kelengkapan surat maka akan ditahan. (ebi)

Comment

Berita Lain-nya