by

PSG Berpesta di Laga Tak Menentukan, Man City Tumbang

PARIS – Dua favorit juara Liga Champions 2021/22 yang tergabung di Grup A, Paris Saint-Germain dan Manchester City meraih hasil berbeda pada matchday 6, Rabu (8/12/2021) dini hari WIB.

Pertandingan terakhir ini memang sudah tidak menentukan bagi PSG dan Man City, sebab keduanya sudah dipastikan lolos ke fase knock out. The Citizen sebagai juara Grup A dan Les Parisiens runner up.

Namun demikian, PSG tetap tampil trengginas saat menjamu Club Brugge di Parc des Princes, pada matchday 6 Grup A itu. Lionel Messi dan Kylian Mbappe tampil gacor dalam kemenangan 4-1 PSG atas Brugge.

Laga baru berjalan dua menit, Mbappe sudah membuka kran gol PSG, usai menuntaskan bola pantul.

Lima menit berselang, umpan Angel di Maria disambut Mbappe dengan sepakn first time yang menghujam deras ke gawang Club Brugge yang dikawal Simon Mignolet. PSG unggul 2-0.

Club Brugge yang mengandalkan serangan balik, sempat mengancam pertahanan PSG lewat Cisse Sandra. Tapi Gianluigi Donnarumma masih sigap menggagalkannya.

PSG semakin menjauh pada menit ke-38, setelah Lionel Messi menuntaskan umpan Mbappe. 3-0 untuk tuan rumah, bertahan hingga jeda.

Club Brugge yang berjuang meraih hasil maksimal pada laga ini untuk meraih tiket Liga Europa (finis ketiga), sempat memperkecil ketinggalan pada menit ke-68.

Umpan Noa Lang dikonversi menjadi gol oleh Mats Rits. Brugge tipiskan ketinggalan menjadi 1-3.

Tapi pada menit ke-76, Messi menegaskan kemenangan PSG menjadi 4-1 lewat eksekusi penalti.

Sementara itu di Stadion Red Bull Arena, RB Leipzig membungkam Manchester City 2-1.

Gol-gol dari Dominik Szoboszlai dan Andre Silva, hanya mampu dibalas Riyad Mahrez. Man City bahkan harus bermain 10 orang pada menit ke-83, setelah Kyle Walker mendapat kartu merah.

Hasil dua pertandingan di atas membuat Man City tetap finis pertama di klasemen akhir Grup A dengan 12 poin. Disusul PSG dengan 11 poin.

Sementara Leipzig menyegel posisi ketiga dengan 7 poin dan Brugge juru kunci, 4 poin. (fat/pojoksatu)

Comment

Berita Lain-nya