by

Bayi Dibuang Terekam Kamera Pengawas, Diduga Pelakunya Sang Ibu

DENPASAR – Peristiwa memilukan terjadi di kawasan Jalan Gunung Rinjani Nomor 25 B, sebelah Depot Durian Hidayah, Monang Maning, Denpasar Barat, Kamis (29/4) dini hari.  Warga dibuat heboh karena menemukan seorang bayi yang diduga sengaja dibuang atau ditinggalkan oleh oknum tak bertanggung jawab.

Aksi yang tak manusiawi ini beruntung terekam oleh kamera pengawas, CCTV (Circuit Closed Camera Television). Wanita yang diduga ibunya itu langsung kabur menggunakan jasa ojek online saat ada yang melihat aksi tak terpujinya.

Menurut keterangan salah satu saksi bernama Tania, ketika dihubungi Bali Express ( Jawa Pos Group) pada hari yang sama, bayi mungil berjenis kelamin perempuan itu, dimasukkan ke dalam tas berwarna hitam dan diletakkan di atas meja dagang cilok milik tetangganya bernama Ibu Apong sekitar pukul 03.30 Wita.

Kala itu, anak Ibu Apong hendak mencuci tangan di keran air depan rumahnya usai makan sahur. Kemudian didengarnya tersamar suara seperti anak kucing, namun ketika didengar lebih dekat seperti suara tangis bayi.

Karena itu, niatnya untuk mencuci tangan diurungkan, dan langsung memberi tahu ibunya. Apong takut jika itu adalah maling, kemudian menggedor-gedor tembok tetangganya, yakni rumah Tania. Kemudian membangunkan ayah Tania untuk diminta mengecek asal suara tersebut. Setelah dicek, didapati ada tas hitam di atas meja dagangan Apong.

“Setelah ayah saya keluar dia melihat dari seberang jalan seorang cewek dari kejauhan merhatiin tas hitam itu,” ungkapnya.

Awalnya sang ayah tidak berani membuka tas hitam itu, karena curiga jika itu adalah benda terlarang ataupun mayat. Tetapi ketika jelas terdegar suara bayi, ayah Tania langsung membukanya. Wanita yang memperhatikan dari kejauhan lantas dengan cepat kabur menggunakan jasa ojek online.

Setelah mengetahui itu adalah bayi, wanita yang mencurigakan itu sempat dikejar oleh sang ayah. “Ayah saya teriak melihat ibu itu pergi setelah membuang bayinya, naik motor sama grab.

Karena memakai helm dan jaket grab, tak jelas sosok dua orang mencurigakan tersebut,” tandasnya.

Beruntung di sebelah tempat kejadian perkara (TKP) dan di tempat wanita itu berdiri sebelumnya, ada CCTV yang terpasang dan merekam aksi wanita itu.

Comment

Berita Lain-nya